Mendengarkan musik merupakan hal menyenangkan yang mungkin tidak akan bisa dilewatkan oleh siapa pun meski dalam waktu sehari saja. Di mana pun berada, mulai cafe, pusat perbelanjaan, transportasi umum, dan beragam public area, musik akan diperdengarkan untuk menghidupkan suasana.
Berikut kelebihan dan kekurangan download lagu sebelum memutuskan mendengarkan lagu dengan cara lain, supaya bisa memutuskan mana yang lebih nyaman.
Kelebihan Download MP3
Adapun kelebihan download MP3 melalui situs penyedia gudang lagu yang manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh penikmat musik adalah sebagai berikut:
1. Gratis Bebas Iklan
Dibandingkan dengan aplikasi streaming, mengunduh MP3 lebih disarankan bagi pengguna yang tidak ingin terganggu dengan keberadaan iklan di sela lagu. Selain itu juga gratis, tidak perlu membayar sepeser pun hanya untuk menjadi member atau membayar biaya berlangganan setiap bulan.
2. Hemat Kuota
Dengan mengunduh lagu, seseorang bisa mendengarkan lagu secara berulang tanpa perlu khawatir akan menghabiskan banyak kuota seperti ketika streaming musik. Bahkan ketika tidak punya kuota atau tidak bisa mengakses internet, lagu tetap bisa diperdengarkan dengan lancar dari ponsel dan komputer.
Kekurangan Download MP3
Opsi mengunduh MP3 mungkin juga memiliki sisi kekurangan, tetapi tentu ada cara untuk mengatasinya sehingga tidak terlalu mengganggu, di antaranya:
1. Butuh Ruang Penyimpanan
Mengunduh lagu berformat MP3 di ponsel akan memakan ruang penyimpanan lebih banyak dibandingkan menggunakan aplikasi streaming yang hanya menyimpan cache. Namun tidak perlu khawatir berkat perkembangan teknologi yang pesat, kapasitas memori internal smartphone sekarang sudah cukup menyimpan hingga belasan gigabyte.
2. Data Bisa Terhapus
Ada kalanya ponsel atau komputer mengalami masalah sehingga membuat seluruh data yang tersimpan bisa hilang apalagi tidak disimpan secara cloud. Untuk mencegahnya, simpan lagu di memori eksternal supaya tidak terhapus atau bisa dengan menduplikasi (backup) data lagu di perangkat lain.
Itulah uraian tentang kelebihan dan kekurangan dari cara mendengarkan lagu dengan mengunduh MP3 melalui situs dibandingkan dengan aplikasi streaming musik. Entah mau didengarkan secara pribadi atau digunakan sebagai latar musik ketika mengadakan acara formal, semua kembali pada kebutuhan tiap pengguna.